My First Time Tag




Jadi, ini adalah postingan soal apa-apa yang pertama kali buat saya pribadi. Untuk mengisi waktu kosong saja sih, soalnya di kantor lagi ndak punya kerjaan sore ini. Mulai ya! >.<



1. First Youtube video you ever watched?
Ndak terlalu yakin, tapi kayaknyaaaaa, acara gosip. :(((


2. First person you subsribed to on Youtube?

Errrrr, ah, ingat, Gordon Ramsay. He is a badass, bisa bikin saya lapar terus habis disuguhi foodporn sama dia. IH!


3. Do you still talk to your first love?

Kok saya ndak ingat ya cinta pertama saya siapa? lol.


4. First kiss?

Absolutely my parents. Haha.


5. First alcoholic drink?

Ndak pernah minum alkohol, Dude. Kalau alkohol di foam wajah yang keminum masuk hitungan, so that was my first alcoholic drink.



6. First car?

Belum bisa beli mobil, tapi alhamdulillah sudah bisa beli motor dengan hasil jerih payah sendiri. Doakan ya! :')

7. First job?

My first job was a document translator. Seriously, dibayar dua ribu lima ratus perak per lembar. Uangnya dipakai beli MP3 player. :')

8. First pet?

Dua ekor anjing lucu cokelat susu yang dikasih nama Dona Doni pas jaman belum sekolah, dibuatin kandang di kolong rumah (rumah saya dulu model rumah panggung masyarakat Bugis), usia dua tahun, mereka meninggal karena diracun orang. :'((((

9. First celebrity crush?

Hihi, kok malu ya. Af. Hehe malu. Af..Afgan. xD



10. First real boyfriend?

.
.
.
.
.
.
next!


11. Who was the first person to text you today?

It was my senior in college. Nanyain kabar plus konveksi langganan bikin jaket jaman organisasi kampus dulu.


12. Who was your first grade teacher?

Tiap bicara soal guru pertama dalam sejarah pendidikan resmi saya, saya pasti bakal selalu mewek. Ibu Maria namanya. She is a very kind of person. Dia waktu itu sudah cukup berumur waktu saya baru kelas satu SD. Orangnya lembut, setiap berangkat atau pulang sekolah, saya selalu jalan kaki bareng beliau, pernah, di hari hujan, kami berdua pulang pakai payung daun pisang sambil jalan lambat-lambat. Semoga beliau panjang umur dan saya dikasih kesempatan buat ketemu lagi, pun kalau memang beliau sudah berpulang, semoga Tuhan memberikan tempat yang indah untuknya. Saya belajar banyak hal dari Ibu Maria. :')


13. Where was your first sleepover?

Di bandara Hasanuddin. Pesawat paling pagi dan saya sudah ada di ruang tunggu sejak pukul dua pagi. Meh.

14. What was the first thing you did this morning?

Wake up.




15. First concert you ever went to?

Ummm, konser nasyid kampus yang kereeeeeeen banget. Saya sampai masih ingat lirik lagu yang mereka bawakan. :')


16. First piercing?

Umur dua minggu, di telinga kanan kiri, buat dipasangin anting bayi. :3


Kalau kalian bagaimana? Jawab-jawab di bawah, yuk! ;)


Comments

Popular Posts